rindumu telah menjelma berlembar kertas
menguliti hati mengubah wangi rumput
jadi kerontang debu
larut rindumu terikut gelondongan
diangkut tengah malam
saat penghuni hutan terlelap
jalanan masih lagi gulita
negeri cintamu makin panas mesiu
engkau burung tanpa ranting
kasihmu udara
terbanglah ke mana suka
hinggapi segala peristiwa.
Langsa-Indonesia, 25 Juli 2011.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar